Kamis, 22 Januari 2015

Motivasi Seorang Teman

Coba lihat lagi dirimu. Sebagai manusia yang sudah sekian lama menjalani hidup, tuntaskah sudah semua impianmu? Apakah kamu bisa dengan bangga mengatakan bahwa kamu sudah berjuang sekuat tenaga untuk mewujudkan semua impian di hadapan mata?
Mimpi memang amunisi paling jawara bagi mereka yang tak ingin hidupnya biasa-biasa saja. Dengan mimpi tergenggam erat di tangan, semua harapan seakan bisa diwujudkan. Melalui impian yang diyakini sepenuh hati — semua masalah bisa dihadapi. Tapi sayang, mewujudkan mimpi tak semudah cerita para motivator. Perjuangan meraih mimpi bisa membuatmu bekerja keras sampai harus meringis menahan sakit.
Buat kamu yang sekarang sedang bimbang harus terus memperjuangkan mimpi atau berhenti — tulisan ini layak jadi bahan renungan demi melecutkan semangat yang sempat mati.


1. Setiap rasa enggan menyerang, putar kembali ingatan tentang betapa keras kamu pernah berjuang

Ketika rasa ingin menyerah itu datang, cara termudah untuk membangkitkan semangat adalah dengan jadi penghitung handal bagi semua pengorbananmu selama ini. Keluarkan kalkulator dan sempoa imajinermu, hitung baik-baik betapa sering kamu berjibaku.
Hitung dengan teliti berapa banyak tenaga yang sudah kamu keluarkan, betapa banyak pengeluaran yang sudah kamu ikhlaskan, berapa malam-malam panjang yang membuat waktu tidurmu tergadai demi sebuah impian yang belum juga terjangkau tangan.
Tidakkah semua pengorbanan itu harus menemukan titik temu? Berhenti sekarang hanya akan membuat impian yang belum tercapai terus menghantuimu

2. Ingat lagi bagaimana semangatmu pernah terbakar. Dulu matamu berbinar hanya dengan berandai-andai bagaimana bahagianya saat mimpimu benar-benar jadi kenyataan
Ada masanya kamu pernah jadi orang yang paling optimis sedunia. Kamu yang bercita-cita jadi pilot pernah mengumpulkan miniatur pesawat hanya untuk menghapal setiap bagiannya di luar kepala. Kamu yang bercita-cita jadi wartawan pernah membaca buku banyak-banyak sepanjang liburan sekolah demi menambah kosa kata dan diksi agar makin kaya. Impianmu jadi gitaris handal membuatmu rela kelaparan karena menabung demi membeli senar.
Bahkan kamu yang tak suka Fisika dan Kimia pun rela berlama-lama di depan kertas buram dan coretan rumus agar bisa lulus tes seleksi pendidikan dokter. Impian yang sekarang membuatmu hampir menyerah ini adalah bahan bakar yang sama yang pernah membuat matamu berbinar-binar. Lalu kenapa sekarang amunisi ini justru membuatmu gentar?

3. Hidupadalah tentang melunasi mimpi. Jika sekarang kamu berhenti — tak takutmenyesalkah dirimu nanti?

Jika orang lain ingin punya rumah atau mobil mewah, saya ingin punya yacht kecil yang dapat membawa saya dan suami berlayar hingga ke Banda Neira. Entah mengapa, saya tergila-gila pada pulau kecil penghasil pala ini hingga bermimpi suatu saat bisa tinggal di sana.”
gadis yang teguh mewujudkan mimpi. Sekarang bekerja di sebuah NGo yang fokus pada pendidikan.

Motivasi Seorang Teman Rating: 4.5 Diposkan Oleh: Unknown

0 komentar:

Posting Komentar